Selasa, 09 April 2013

INDONESIA YOUTH FORUM BATCH 2

Puji Syukur Saya panjatkan kehadirat Allah SWT karena ridhonya pada trimester pertama tahun 2013 ini, saya berkesempatan untuk mampu menambah pundi - pundi prestasi saya dengan terpilihnya saya menjadi salah satu Official Delegates Indonesia Youth Forum (IYF) 2013. FYI, IYF 2013 merupakan sebuah kegiatan yang dilansir oleh sebuah NGO yang bergerak di bidang Youth Empowerment dimana pada tahun ini NGO tersebut kembali menyelenggarakan serangkaian acara yang menuntut kreativitas dan jiwa kepemimpinan dari para Pemuda Indonesia.


Untuk bisa sampai menjadi Offi Delegates IYF #2 saya harus menempuh beberapa proses seleksi. Jujur saja, saya tahu tentang IYF ini dari teman kampus saya yang waktu itu mengirimkan sms link website IYF pada saat saya sedang mengikuti acara CINTA Indonesia (yang sudah saya post sebelumnya). Karena waktu itu saya sedang ribet dengan kegiatan CINTA Indonesia itu, apalagi tidak munafik saya sedang mempersiapkan diri supaya saya bisa terpilih sebagai Interfaith Ambassador maka saya tidak menggubris sms dari teman saya itu. Namun, mendekati deadline pendaftaran entah mengapa saya tiba - tiba seperti ada dorongan untuk membuka sms teman saya tadi dan mencoba membuka link yang ia berikan. Akhirnya sekitar H -1 saya memutuskan untuk mencoba kemampuan saya dengan mendaftar IYF 2013.


Tanpa saya mengetahui banyak hal tentang IYF, hanya bermodal NEKAT dan TEKAD saya mengisi isiian formulir di form yang telah disediakan. Awalnya lancar - lancar saja, namun tanpa disangka tiba - tiba ada kolom yang mengahruskan kita membuat Social Project. Seketika itu seperti ada Balon Helium Raksasa yang meledak di atas kepala saya. "Mau buat apaan nih?!". Namun akhirnya saya mencoba menenangkan diri sampai pada ahirnya inspirasi datang di kepala saya yang kemudian inspirasi itu melalui implus dari otak mulai menggerkkan jari jemari saya untuk menuliskannya dalam form tadi. Ya, "Building Interfaith Tollerance Among The Youth" itulah Social Project saya. Jujur saja hal ini terinspirasi dari acara yang sebelumnya saya ikuti. Meskipun saya gagal untuk menjadi Interfaith Ambassador, namun saya yakin saya bisa melakukan hal yang sama dengan cara lain, toh juga intinya sama, memupuk kerukunan antarumat beragama untuk merealisasikan kehidupan berdasarkan filsafat negara, Pancasila. Akhirnya saya membawa tema ini sebagai senjata seleksi saya. Awalnya saya ragu karena masalah agama merupakan masalah yang sangat sensitif, dan hanya sebagian orang saja yang mau membuka diri terhadapnya. Namun saya yakin, perubahan tidak akan terjadi tanpa adanya aktor dalam perubahan itu. lagi pula kita juga kan ONE FAMILY UNDER GOD.(remember this one).

Selama menunggu hasil pengumuman yang lolos ke tahap wawancara, saya selalu kepo sama twitter IYF, sampai suatu ketika saya membaca ada posting "Puji Tuhan, ready for interview". Wah apa apaan ini, siapa yang lolos?!. Kok ga ada pemberitahuan. Akhirnya saya coba cek email. Dan..Taraaaaa...ada Email dari IYF yang mengatakan saya lolos untuk tahap interview. akhirnya saya mengikuti interview via skype itu dan harus ke warnet karena jaringan internet saya tidak terlalu cepat untuk skype. Namun, lagi lagi saya mengalami hambatan. Warnet tempat saya ngenet itu ternyata mengalami kerusakan earphone. Ya sudah akhirnya saya pindah ke warnet sebelah. Hmm..Kurang lebih saya pindah warnet sampai 4 kali supaya bisa Skype. Celakanya, jadwal wawancara saya sudah ngaret 15 menit, langsung saya cepat - cepat sms panitia meminta kelonggaran waktu. Akhirnya sekitar pukul 14.30 saya menemukan warnet dan langsung di calling oleh panitia. Awalnya lancar, namun di akhir wawancara, mic saya mati ternyata, jadi interviewer tidak bisa mendengar suara saya. OMG. Pulang dari warnet saya pasrah. Kalau lolos berarti itu benar - benar rezeki untuk saya. 

Menjelang pengumuman pun, saya kembali ketinggalan info. saya baru tahu ada pengumuman itu sekitar akhir maret. dan itu lagi - lagi karena saya membaca twit delegasi yang sangat bahagia. Saya lalu cek email, tapi kosong. Lalu saya iseng melihat SPAM. dan ternyata memang ada di SPAM. Alhamdulillah saya lolos. Bahagia, Bangga, dan Takjub campur aduk menjadi satu. Ini dia pengumuman saya lolos. 


Itulah sepenggal cerita saya dibalik terpilihnya saya menjadi delegasi IYF 2013. teruslah perkarya Pemuda Indonesia. Salam Semangat Pemuda Perubahan ! ^^<

0 komentar:

Posting Komentar